Mata Kuliah Teknologi Pengolahan Kopi, Teh dan Kakao  bertujuan memberikan kemampuan dalam menjelaskan proses pengolahan kopi, teh dan kakao lalu mengemukakan perubahan kimia dan fisik selama proses tersebut. Kompetensi yang akan dicapai dan dikuasai oleh mahasiswa yaitu menguasai mengenai tahapan pengolahan kopi, teh dan kakao beserta  perubahan fisik dan kimia yang terjadi mulai dari bahan baku, proses pengolahan hingga produk akhir. Pada mata kuliah ini proses pembelajaran dilakukan dengan blended learning, secara luring di kelas sedangkan secara daring melalui zoom dan LMS Instiper Classroom (https://classroom.instiperjogja.ac.id). Metode pembelajaran dilakukan dengan studi kasus (case method) dan pembelajaran kelompok berbasis proyek (project based learning). Penilaian Mata Kuliah Teknologi Pengolahan Kopi, Teh dan Kakao bersumber dari penyelesaian studi kasus, penyelesaian proyek, tugas mandiri, ujian tengah semester, dan ujian akhir semester yang mencerminkan CPL sikap, pengetahuan, keterampilan umum dan keterampilan khusus yang dibebankan pada mata kuliah.